10 CARA MEMBUAT BLOG YANG MENARIK

cara membuat blog yang menarik


[ewafebri.com] 10 CARA MEMBUAT BLOG YANG MENARIK. Ada  banyak cara membuat blog yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya dengan cara memperhatikan penampilan Blog, supaya pembaca betah berlama-lama.

Hal ini bisa mengurangi Bounce Rate di Blog kita loh. Dan hari ini saya akan berbagi beberapa tips tentang bagaimana membuat tampilan Blog yang menarik.

10 TIPS CARA MEMBUAT BLOG YANG MENARIK







Beberapa waktu lalu ada yang bertanya pada saya tentang bagaimana saya membuat tampilan Blog yang menarik untuk dikunjungi. Sebenarnya saya bukan ahli dalam hal ini. Tapi banyak juga yang penasaran bagaimana cara saya mengatur tampilan Blog ewafebri.

Beberapa hal di bawah ini adalah komponen yang saya perhatikan dalam menyusun tampilan Blog ini. Buat teman-teman yang ingin me-redesign tampilan Blognya, semoga artikel ini bisa membantu apa yang kalian perlukan.

1. MEMILIH TEMPLATE BLOG 


Template bagi saya menjadi komponen utama dalam membuat Blog supaya lebih menarik. Bagaimanapun tampilan merupakan kesan pertama yang dilihat orang ketika berkunjung kemari. Oleh karena itu, saya memilih tampilan yang nyaman dipandang mata.

Dalam memilih template, saya sangat mempertimbangkan hal-hal berikut ini : 



  • CLEAN: Meski banyak widget betebaran setelah dipasang, Clean merupakan pertimbangan saya yang utama ketika memilih template. Biasanya template yang clean didominasi warna background putih. Penting untuk memiliki background putih loh ternyata. Karena background putih membuat mata kita lebih nyaman. Hindari menggunakan warna gelap, karena kurang maksimal bagi mata kita.
  • RESPONSIVE : Di jaman sekarang, serasa wajib hukumnya memilih template yang responsive. Mengingat informasi banyak dicari melalui media smartphone maupun tablet. Responsive lebih memberikan user-experienced terbaik karena bisa diakses di manapun. Jadi pastikan template Blog kamu responsive ya Gaez. 
  • SEO FRIENDLY : Buat yang berencana untuk memonetasi Blognya, Seo Friendly menjadi tuntutan tersendiri. Maklum, kita harus mengejar trafik yang banyak demi mendapatkan tawaran job, yekan ? Hahaha...
  • TERDAPAT MENU NAVIGASI : Beberapa template Blog ada yang tidak dilengkapi fitur navigasi. Sebenarnya template bawaan Blogspot juga sudah menyediakan. Saran saya, jangan pernah menanggalkan fitur ini. Karena ini sangat penting bagi kemudahan pembaca dalam hal mengakses informasi yang kita tawarkan. 
  • SUPPORT SOCIAL MEDIA SHARE : Meskipun Blog bisa berdiri sendiri tanpa support system dari media social lainnya, tapi jangan remehkan tombol sharenya. Ya siapa tahu, trafik makin banyak, dan makin banyak orang juga yang mendapatkan informasi yang kita tawarkan.

Setelah mendapatkan pilihan template sesuai keinginan, saatnya kita mendesain tampilan supaya pembaca makin betah berlama-lama. 

2. MEMILIH COLOR THEME


Jika warna rainbow itu terlihat cantik di dunia nyata. Tapi warna ini kurang cocok diterapkan untuk desain Blog kita.

Kenapa ?

Karena kita harus menyayangi mata. 🤭🤭🤭 ..

Pada peralatan digital penggunaan warna yang terlalu rame justru membuat mata kita cepat lelah. Apalagi dibarengi dengan artikel panjang yang harus dibaca, yekan ?

Oleh sebab itu, dalam memilih warna untuk Blog, gunakan maksimal 3 warna saja. Warna untuk Link, Untuk tulisan dan terakhir background.

Dan seperti yang sudah saya bahas sebelumnya, manfaatkan warna putih untuk background Blog, karena bisa mengurangi kelelahan saat membaca.

3. MEMASANG MENU


Dalam Blog, menu navigasi itu ibarat peta yang mengantarkan pembaca pada topik artikel yang kita tawarkan.

Misalnya, seorang pembaca datang ke Blog saya karena mencari topik Bullet Journal, namun di menu navigasi ada juga topik tentang Book Review, maka tanpa disadari dia bisa saja tertarik untuk mengklik tautan dan membacanya.

Pun hal ini bisa membantu kita dalam hal mengelompokkan topik postingan. Dengan begitu Blog lebih rapi dan terorganisir dengan baik.

4. MEMASANG WIDGET


Ada sebagian Widget yang memang penting dan harus dipasang. Fungsinya ? Tentu saja sebagai ruang informasi tambahan.

Beberapa widget penting yang bisa kalian pasang, di antaranya :



  • Search Bar : Ini bisa digunakan untuk mencari artikel dengan menggunakan kata kunci. Misalnya saja, ada pengunjung yang pernah membaca artikel A di Blog kita, tapi dia lupa url/judul tulisannya. Nah dia bisa memanfaatkan search bar untuk mencarinya kembali.
  • Popular Post/Recent Post :  Bisa dijadikan rekomendasi bacaan bagi pengunjung Blog. Supaya mereka juga bisa tahu bahwa ada beberapa artikel pilihan yang sering dicari oleh orang lain di Blog kita, hehee.  
  • About Me : Sebenarnya gak pake Widget juga gak masalah, apalagi kalo kalian sudah menaruhnya di menu navigasi. Namun adanya Widget bisa membantu pembaca/calon klien untuk mengetahui siapa kita secara umum dengan cepat. Gak perlu ngeklik link gituloh Gaez.
  • Follower : Beberapa waktu lalu saya baru mengetahui bahwa, ada yang membutuhkan jasa Blogger namun butuh data follower. Nah supaya lebih gampang mengetahui dan mendapatkan follower, tak ada salahnya memasang widget ini. 

5. KONTEN BLOG






Kalo yang ini, memang sudah bukan rahasia lagi, yekan ? Konten merupakan unsur utama yang paling dicari orang lain.

Sebenarnya tampilan dan konten ini merupakan 2 hal yang tak bisa dipisahkan. Dua-duanya memiliki peranan dalam memajukan Blog kita.

Tampilan menarik minat pembaca untuk datang dan menjelajah informasi yang kita tawarkan.

Sementara Konten merupakan informasi yang memang paling sering dicari di SERP. Jika kita bisa memaksimalkan kedua hal ini secara bersamaan, tentu trafik akan berdatangan dengan sendirinya. Hehehe..

Tips membuat konten sudah pernah saya bahas lengkap. Setidaknya ada 10 jenis konten yang bisa kita manfaatkan.

Jangan lupa, rajin-rajinlah membuat konten evergreen. Konten jenis ini bisa menjadi sumber utama trafik dan bisa menopang keberadaan artikel lainnya.

6. SOCIAL MEDIA SHARE


Komponen selanjutnya yang perlu kita lakukan adalah menyebarkan link artikel ke sosial media. Jadi pastikan kalian memiliki tombol share.

Pada dasarnya membagikan link melalu copas url juga bisa, tanpa harus mengklik tombol. Tapi tombol berbagi memudahkan para pembaca untuk langsung mengklik dan membagikannya ke orang lain.

Ingat-ingat, user-experience is the key 🤭🤭🤭

Artikel Pilihan Bowgel : 



7. RELATED POST


Dulu, saat saya belajar optimasi SEO dan blogging, banyak sekali artikel yang menganjurkan untuk menampilkan Related Post.

Related Post adalah kumpulan artikel yang memiliki tema serupa dengan artikel yang sedang dibahas. Lokasinya bisa ditempatkan di bawah postingan langsung, atau di sidebar.

Kegunaan Related Post di antaranya bisa mengurangi Bounce Rate, menambahkan engagement kepada pembaca, menaikkan pageview, impression bahkan memungkinkan menaikkan pendapatan Adsense kamu. Hahaha...

Fitur ini juga bisa diganti dengan cara menyematkan internal link pada artikel yang isinya masih relevan.

8. OPTIMASI IMAGE


Membahas tentang Blogging tak hanya tentang tema tulisannya saja, tapi juga strategi. Salah satunya memaksimalkan fungsi image pada artikel kita.

Ada 10 tips tentang optimasi image yang pernah saya bahas. Di dalam artikel tersebut kalian juga bisa mendapatkan informasi tentang bagaimana cara mengurangi ukuran file gambar, berapa idealnya jumlah image dalam satu postingan, bahkan tentang alasan kenapa alt image itu penting dilakukan. 

9. STRUKTUR BLOG


struktur blog yang bagus


Rupa-rupanya peletakan sidebar itu juga bisa mempengaruhi performa Blog kita loh. Terutama yang berhubungan dengan bagaimana mata kita membaca informasi dengan cara yang nyaman.

Konon katanya, sidebar lebih tepat diletakkan di sisi kanan dari Blogpost kita. Tapi saya pribadi merasa, sebelah kiripun tak ada salahnya. Hahhaaa...

Umumnya Blog memiliki perangkat struktur seperti di bawah ini : 



  • Header : Menampilkan nama Blog dan dan deskripsi kamu. Bisa juga logo ataupun motto Blog yang kalian miliki.
  • Menu Navigasi : Tempat di mana kategori maupun pengelompokan artikel diletakkan. 
  • Blogpost area : Area di mana artikel/konten Blog kamu berada. Jangan lupa untuk menampilkan sosial media share di bawahnya. 
  • Sidebar : Menyuguhkan tentang informasi pemilik Blog, Kategori yang dimiliki, dan widget lainnya. 
  • Footer : Biasanya berfungsi sebagai tempat atribusi, informasi tambahan lainnya seputar Blog kamu. 

Untuk peletakkannya pun mudah. Header sudah pasti paling atas. Dilanjutkan dengan Menu Navigasi. 

Selanjutnya ada Blogpost area dan Sidebar. Terakhir Footer, bagian terbawah. 

10. BEDAKAN WARNA UNTUK LINK & TULISAN


Setelah beberapa kali melakukan trial and error, saya menyadari satu hal. Bahwasannya tulisan yang mengandung Link harus dibedakan warnanya. Hihihi..

Pernah suatu masa saya membuat warna link dan tulisan artikel sama. Yang membedakan cuma jenis Bold-nya. Tapi kemudian saya sendiri bingung membedakan antara, mana yang mengandung Link, atau tulisan yang hanya sebagai penekanan saja. 🤭🤭🤭

Oleh karena itu, saya memutuskan untuk memberikan warna yang mencolok sebagai penanda tautan.

Hal ini bisa sangat membantu para pembaca lainnya untuk mengenali mana kalimat yang berupa tautan, mana yang bukan.

Dengan begitu, para pembaca bisa mengklik tautan tersebut sebagai referensi artikel lainnya.





Ingin membaca tips lainnya tentang Blogging ? Klik tombol di bawah ini !



KESIMPULAN


Memutuskan serius dalam mengelola Blog, artinya kita juga musti belajar secara terus menerus tentang bagaimana mengembangkannya.

Semoga 10 Tips di atas bisa membantu kalian yang memiliki tujuan yang sama. Sebelum sampai tahap menulis tentang tips ini, saya juga seringkali menerapkan tips yang dilakukan oleh Orang lain pada Blog ewafebri.

Terima kasih sudah membaca tulisan hari ini, sampai jumpa lagi pada tips lainnya.


HAPPY BLOGGING