CARA MEMASANG MATCHED CONTENT GOOGLE ADSENSE

cara memasang iklan matched content google adsense


[Start Your Day With Ewafebri] Cara Memasang Matched Content Google Adsense. Sama halnya dengan SEO, Adsense ini merupakan topik Blog yang bisa dijadikan materi post yang gak ada habisnya (atau ini hanya persaan saya saja ? 😁 ). Setelah kemarin, Adsense menghilang dan kembali lagi, akhirnya ada cerita baru tentang cara pemasangan iklannya di Blog ini.


CARA MEMASANG MATCHED CONTENT GOOGLE ADSENSE


Beberapa hari lalu, setelah iklan sukses tayang kembali, akhirnya saya mencoba membuat unit iklan baru lagi. Iklan kali ini bukan yang biasa, tapi Matched Content.

Padahal sebenarnya, saya sudah memasang Matched Content beberapa bulan lalu di bagian Footer. Tapi yang namanya penasaran, mau gimana lagi ? kalo belum tahu efek perubahannya kan tetap gak bisa tidur dengan nyenyak.


PENGERTIAN MATCHED CONTENT



matched content adalah



Secara umum, Matched Content adalah jenis iklan adsense yang di dalamnya tak hanya berupa iklan dari para klien, api juga artikel publisher. Artikel milik publisher ini biasanya ditampilkan secara acak atau random.

Perihal postingan ini selengkapnya saya pernah membahasnya di tips bagaimana mendapatkan matched content secara cepat.

Syarat utama mendapatkan Matched Content adalah dengan harus diterima oleh Adsense terlebih dahulu. Selebihnya Adsense akan mempertimbangkan apakah Blog kita bisa menayangkan Matched Content atau tidak. 

Dari pengalaman yang saya pelajari, unit iklan jenis ini diberika kepada Blog yang memiliki artikel dengan bahasan lengkap, unik dan konsisten mengupdate halamannya.

Jadi pastikan rajin membuat postingan yang bernilai, informatif dan menghasilkan visitor yang banyak. Dengan begitu adsense tak ragu menghadiahkan matched content.





FUNGSI MATCHED CONTENT


Sejujurnya, pengalaman tentang membuat unit baru iklan ini saya dapatkan setelah mengetahui sumber utama pendapatan iklan saya justru dari Matched Content.

Dengan pengetahuan yang minim dan rasa penasarang tinggi akhirnya saya membuat yang baru. Harapannya saya akan mendapatkan klik iklan yang banyak. 

Fungsi Matched iklan sendiri bisa menjadi alat rekomendasi untuk memperkenalkan pada pembaca tentang artikel kita. Ini dikarenakan Matched Content seperti widget rekomendasi artikel blog. 

Sayangnya kenyataan tak seindah bayangan saya. Alih-alih mendapatkan klik tambahan dari visitor, Matched Content saya justru menghilang.


Baca Juga : 




CARA MEMASANG IKLAN MATCHED CONTENT


Kok bisa iklan menghilang lagi ? 

Tenang, hilang disini bukan karena iklan saya di-banned kok. Tapi ternyata unit iklan lama tersebut dinon-aktifkan oleh pihak Adsense karena tidak sesuai kebijakan. 

Adsense ternyata memiliki pembatasan jumlah dalam memasang unit iklan jenis ini. Jika unit iklan di Widget bisa dilakukan dengan membuatnya lagi dan lagi, tidak begitu kebijakan iklan yang satu ini.

Matched Content dibatasi hanya boleh 1 unit iklan saja yang bertengger di Blog kita. Jika kalian memiliki lebih dari satu unit iklan, maka dengan ceria Adsense akan menonaktifkan salah satunya (biasanya yang lama). 

Oleh karena itu, jika kalian sudah mendapatkan lampu hijau dalam menayangkannya, jangan serakah kayak saya. Pasti akan menyesal !

Bagaimana cara memasangnya ? 





Step by step cara pasang kode iklan matched content semoga bisa membantu kamu. 


  • Jika kita mendapatkan lampu hijau penayangan, hal pertama adalah mendaptakan notifikasi dari pihak Adsense melalui tab notif atau email. Seperti yang sudah saya sampaikan, syaratnya adalah diterima oleh Adsense sebagai publisher lebih dulu. 
  • Sign in ke akun Google Adsensemu.
  • Buka Dashboard Adsense, dan buatlah unit iklan barunya di menu Ads Unit dengan memilih produk matched content. Nah  bagi Blog yang belum mendapatkan ijin penayangan, pembuatan unit iklan ini tidak bisa dilakukan. So, bersabarlah ! Dan jangan lupa rajin posting ya !
  • Setelah mendesain unit iklan, jangan lupa untuk copas kode html yang akan kita pasang pada Blog.
  • Setelah mendapatkan kode html, masuklah ke Blog kamu. Pasang unit iklan ditempat yang kalian inginkan. Bisa di footer atau di bawah artikel. 
  • Kalian bisa menggunakan Add Widget pada Blogger, maupun langsung memasangkannya di  bagian edit htmlnya. 
  • Jika sudah, tunggulah minimal 10 menit. Jika iklan sudah disetujui, maka Matched Content akan menghiasi laman Blogmu. 

Gampang kan ya cara memasangnya ? Yang sulit adalah mendapatkannya, apalagi kalo kita males banget update artikel.

Supaya kalian bisa dengan cepat mendapatkan privilege ini, maka jangan lupa untuk konsisten membuat tulisan di Blogmu.




Biar makin lengkap lagi, jangan lupa ikutan gabung bareng teman-teman lainnya untuk mendapatkan informasi melalui newsletter tiap bulan.

Gak cuma tentang update artikel, tapi juga ada freebie dan tips lainnya. Caranya dengan mengklik tombol gabung berikut ini !



KESIMPULAN 


Iklan Matched Content adalah unit yang bisa sekaligus merekomendasikan artikel kita ke dalam jajaran iklan Google. Hal ini sangat bermanfaat untuk engagement kepada pembaca, sekaligus berpotensi besar menghasilkan pendapatan. 

Tapi yang perlu diingat adalah, unit iklan ini hanya bisa ditayangkan di satu tempat saja, tidak bisa seperti unit iklan artikel maupun widget. Jadi pastikan kalian memasangnya ditempat yang strategis. 

Itulah tips cara memasangnya. Semoga artikel ini bisa membantu sekaligus memberi jawabanya bagi teman-teman yang memiliki masalah seperti saya. Jangan serakah lah pokoknya, daripada unit iklan yang sudah berjalan malah dinonaktifkan, hihihi.. 


HAPPY BLOGGING !