BULLET JOURNAL FOR BLOGGER IDEAS |
Kalo yang sering mampir dimari dan yang sudah subscribe, mungkin udah tahu kalo bulan September kemarin adalah bulan terproduktif dalam hal ngeblog sepanjang tahun 2018 (maaf notifikasinya seperti spam ya ?). Karena hampir setiap hari artikel baru saya menghiasi halaman depan Blog ini. Hihi...
Hmmm.. kira-kira bulan Oktober ini akan tetap produktif gak ya.. ? Kita lihat saja.. hahhaa..
BULLET JOURNAL EXAMPLES FOR BLOGGER
Hari ini saya akan membagikan resep rahasia tentang gimana caranya kok saya bisa seproduktif itu ya. Hihi..
Yang membuat saya produktif, tak lain dan tak bukan adalah Bullet Journal. (Itu laaaaagiiiiii.. !, Hahhahaa... pastinya.. ). Tapi beneran Gaes, Bullet Journal menjadi alat produktifitasku yang belum tergantikan oleh yang lain, sekalipun yang lebih canggih !. Gak percaya... ? Akan saya jabarkan. Hahhaa..
MONTHLY LOG
Yang udah belajar Bullet Journal, udah pasti tahu donk kalo komponen ini tak terpisahkan dari Bujo. Semacam Komponen utama gitu, Nah yang belum tahu Bullet Journal itu apa, kalian bisa belajar tentang Bujo DISINI.
Yes... Monthly log menjadi Tool atau alat luar biasa yang membantu saya fokus dalam hal blogging. Dalam Monthly log, biasanya saya tulis tentang jadwal materi atau konten yang akan saya terbitkan dalam blog ini. Dengan begitu, setiap saya membuka Monthly Log, saya jadi ingat tentang materi apa yang harus saya publish hari itu.
Keuntungan menggunakan analog (manual atau buku) adalah ketika gadget kita mengalami masalah, informasi itu masih tetap terselamatkan dalam Bullet Journal kita. Itulah alasannya kenapa Bullet Journal tetep lebih sakti dibandingan digital planner (masa iyaaaaa... ?).
Keuntungan menggunakan analog (manual atau buku) adalah ketika gadget kita mengalami masalah, informasi itu masih tetap terselamatkan dalam Bullet Journal kita. Itulah alasannya kenapa Bullet Journal tetep lebih sakti dibandingan digital planner (masa iyaaaaa... ?).
Monthly log for Bullet Journal Blogger Ideas |
Apa Saja yang bisa kita isikan dalam Monthly Log ?
Mengisi Monthly Log itu sebenernya tergantung kita sebagai user, tapi jika teman-teman masih bingung memulainya darimana , beberapa ide berikut ini bisa kalian gunakan untuk acuan.
- Ide konten yang akan dibahas. (Selain menjadi tempat penjadwalan atau perencanaan, monthly log bisa kalian gunakan untuk brainstorming ide-ide yang ingin kalian bahas).
- Schedule Publish. (Kalian juga bisa menggunakan Monthly Log untuk menempatkan schedule konten yang akan diposting).
- Project yang berhubungan dengan Blog. (Misalnya penjadwalan tentang membenahi tampilan, deadline postingan sponsor post, penjadwalan tentang giveaway project dll).
- Schedulle / penjadwalan event yang akan dihadiri yang berhubungan dengan blog/klien.
- Reminder pembayaran bill domain atau hosting.
- Tracking progress goal.
- Jadwal Submit Blog untuk Komunitas Blogger.
- Tracking pageview.
- Penjadwalan Submit lomba blog yang diikuti. Dll.
Bagi yang memiliki bullet journal campur dengan kegiatan lainnya (General), penjadwalan yang sudah kalian tulis dalam Monthly Log, selanjutnya bisa kalian isi ke Weekly atau Daily log untuk dieksekusi / dijalankan.
Misalnya pada Monthly Log tanggal 5 tertulis Submit Blog Community, pada weekly atau daily (tergantung kalian pakenya yang mana), tulis Task tersebut sebagai pengingat bahwa tanggal 5 tersebut adalah jadwal kalian memposting di Blogger Community.
Misalnya pada Monthly Log tanggal 5 tertulis Submit Blog Community, pada weekly atau daily (tergantung kalian pakenya yang mana), tulis Task tersebut sebagai pengingat bahwa tanggal 5 tersebut adalah jadwal kalian memposting di Blogger Community.
Saya pribadi hanya menggunakan Monthly saja untuk urusan blog, karena bullet journal general dan blog saya pisah. Itulah alasannya saya gak menggunakan weekly dan daily spread untuk bulan September kemarin.
COLLECTION
Buat para Blogger, komponen ini sih yang bakalan banyak menghiasi Bullet Journalnya. Dan ini beberapa contoh collection yang bisa kalian gunakan atau sekedar buat referensi saja.
Kayaknya mau Bullet Journal yang sifatnya General atau khusus Blogger, collection Brainstorming ini gak pernah ketinggalan ya. Karena emang disini letak jantungnya Blog saya.. hahaha.. kalo bagian ini gak terisi berarti saya bener-bener sedang krisis ide sodara-sodara. Hahahha..
BRAINSTORMING
Brainstorming ideas |
Kayaknya mau Bullet Journal yang sifatnya General atau khusus Blogger, collection Brainstorming ini gak pernah ketinggalan ya. Karena emang disini letak jantungnya Blog saya.. hahaha.. kalo bagian ini gak terisi berarti saya bener-bener sedang krisis ide sodara-sodara. Hahahha..
SCHEDULED POST
Collection pertama yang saya pilih adalah tentang Scheduled Post. Scheduled Post adalah Collection tentang judul-judul post yang sudah masuk ke dalam tahapan schedulling.
Sesaat setelah saya memutuskan untuk mengoptimalkan Blog Ewafebri, saya mulai bergerilya mencari cara bagaimana Blog ini tak hanya menjadi ajang curhat saya tapi juga menjadi Blog yang informatif bagi orang lain. Saking giatnya merombak Blog ini, hampir setiap hari saya mencari tutorial di Internet tentang Blogging Tips. Hingga kemudian saya menemukan artikel yang menyatakan bahwa, Cara Untuk Mengoptimalkan Blog Anda Adalah Dengan Menentukan Scheduled Post.
Schedulle Post For Bullet Journal |
Awalnya saya menyepelekan nasehat ini, karena belum mencobanya. Hihi.. Setelah saya mencobanya, ternyata membuat Schedule untuk Publish Blog itu cara yang cukup efektif dan efisien. Apalagi untuk Blog yang punya beberapa tema yang bisa dibahas. Seperti Blog saya yang banyak banget tema bahasannya. Hahhaa.
Keuntungan menggunakan Schedule dalam mempublish Post :
- Mudah mengatur jadwal penerbitan artikel, apalagi jika kalian memiliki jadwal khusus misalnya Senin untuk Produktivitas, Selasa untuk Bullet Journal, Minggu untuk review dll.
- Gak takut dan terburu-buru dengan Deadline. Karena sambil kita menulis draft yang baru, sudah ada tema blog yang lainnya yang siap untuk di luncurkan dalam radar schedule kita.
- Mudah mengeksekusi ide yang ada. Kalo tiba-tiba punya ide, langsung tulis didraft, biarkan disana untuk beberapa waktu yang lama, apalagi kan kita harus research konten dulu. Nah, lagi-lagi.. karena sudah ada schedule post, kita jadi gak was-was mikirin mana yang harus diposting.
Lah.. trus keuntungannya mempunyai Bullet Journal tentang Schedule buat apa ? Sebenarnya ini penting gak penting (lah piye sih mbak, mau ngasih tips opo ora ?) Hihi..
Beberapa alasan berikut ini menjadikan collection " Schedule Post " special :
Beberapa alasan berikut ini menjadikan collection " Schedule Post " special :
- Dengan Schedule post kita jadi bisa melihat dengan jelas, kapan saja blog yang sudah siap kita publish. Maleskan kalo bolak-balik ngecek Dashboard Blog cuma buat memastikan mana yang udah masuk schedule, mana yang masih dalam draft.
- Bisa buat ngecek " saya pernah bikin judul blog serupa gak ya.. ? Walaupun tema dan materi serupa ? ". Biar gak double Gaes.
- Arsip buat kita juga sih, mungkin suatu hari nanti kalian kangen ngintip Blog apa aja yang udah pernah di publish, dll.
Sekali lagi, Bullet Journal itu fleksible, kalo menurut kalian gak penting dan terlalu bertele-tele jangan digunakan. Okay ?!? . (Maybe Okay will be our Always - John Green) 🙄🙄🙄🙄🙄 .
DRAFT POST
Collection ini berisi tentang judul-judul post yang ada di Draft Blog saya. Ada banyak Judul di draft saya meskipun belum ada isi kontennya. Cara ini saya lakukan supaya saya gak lupa tentang ide yang ingin saya jadikan sebagai materi konten.
Beberapa keuntungan membuat Collection Draft Blog pada Bullet Journal :
- Kita jadi tahu tentang tema dan materi apa saja yang menanti untuk diedit dan dibuatkan schedule untuk konten blog selanjutnya.
- Kita jadi tahu berapa banyak stock ide yang sudah kita miliki untuk postingan-postingan selanjutnya.
- Kita jadi tahu mana stock tema (kategori) yang menipis dan perlu dicari untuk postingan mendatang.
- Menjadi arsip tentunya. Hahaha..
- Menjadikannya sebagai Idea Bank atau penyimpan ide-ide untuk Blog kita.
Lumayan kan manfaat dari memiliki daftar draft collection di Bullet Journal kita. Hihi.
PROJECT BLOG IDEAS
Kalo yang ini isinya tentang list task yang akan kalian lakukan, yang berhubungan dengan pekerjaan Blog. Misalnya project tentang Redesign Blog, project tentang membuat atau melengkapi struktur Blog, membuat logo, Mereview Adsense, mereview pageview dll. Intiya project yang ingin kalian selesaikan yang berhubungan dengan Blog kalian.
BLOGGER COMMUNITY SUBMIT'S TRACKER
Sudah tahu kalo saya bergabung dengan beberapa komunitas blogger ? ( emang penting mbaaaakk.. ?, Penting banget !, Kalian juga harus ikutan biar makin semangat ngeblognya).
Bergabung dengan Komunitas Blogger tentu ada syarat dan ketentuannya. Atau bisa juga menjadi sarana kita untuk memperkenalkan Blog kita atau sekedar membagikan informasi yang sudah kita miliki.
Bergabung dengan Komunitas Blogger tentu ada syarat dan ketentuannya. Atau bisa juga menjadi sarana kita untuk memperkenalkan Blog kita atau sekedar membagikan informasi yang sudah kita miliki.
Submit Collections |
Sebagai contoh, ketika saya daftar menjadi membernya 1 Minggu 1 Cerita , syarat utamanya adalah setor tulisan walaupun 1 minggu hanya cukup satu kali saja. Boleh lebih sih.. hahhaa..
Blogger Perempuan Submit Blog ideas |
Atau ketika saya gabung dengan Blogger Perempuan dan Kumpulan Emak Blogger , saya bisa menaruh link tulisan saya pada web community mereka. Manfaatnya kita bisa mendapatkan backlink.
Dan... Berikut ini adalah manfaat dan alasan kenapa saya membuat spread tentang Blogger Community Submit's Tracker :
- Alasan utamanya adalah untuk menghindari memposting artikel yang sama pada web community tersebut.
- Men-tracking kapan terakhir kita membagi tulisan kita pada web community. (Terutama untuk komunitas 1 Minggu 1 Cerita nie, kita jadi tahu berapa banyak kita bolos, dan minggu keberapa saja kita pernah bolos. Pantang di Kick Out Sebelum Congkak Di Grup Gaesss... ! ) Hahaha..
- Menjadikan motivasi kita untuk selalu mengisi tracker dengan membuat postingan baru lagi. Hihi.. (kalo listnya kelihatan penuh jadi seneng gimana gitu.. hihi..). Jadi berasa produktif banget kan ?
Asyik kan.. ? Kita jadi tahu sudah berada di zona nyaman komunitas atau zona eleminasi. Hihi.. jangan sampe ditendang kakak Admin deh pokoknya.
MONTHLY REVIEW
Monthly Review adalah Membuat Review bulanan tentang apa yang sudah kita capai di Blog, tentang apa yang harus diperbaiki di Blog, tentang apa yang harus di eleminasi dari blog, dan tentang apa saja yang akan dicoba untuk mengoptimalkan Blog kita.
Monthly Review |
Dalam membuat review bulanan kalian bisa melakukannya per kategori atau secara umum (general). Saya pribadi menggunakan dua-duanya. Per Kategori misalnya, Section tentang kontennya bagaimana, apa yang harus diperbaiki, mana yang paling diminati, berapa banyak yang sudah sanggup dipublish, dsb. Section tentang Tampilan atau Layout misalnya, bagaimana tampilan Blognya, enak dipandang mata apa gak ? , Apa yang perlu diperbaiki dsb. Intinya sih mereview tentan apa saja yang sudah terjadi pada Blog kita. (Ribet banget ya.. hahhaa..)
Itulah beberapa Collection yang bisa kalian gunakan untuk menyemarakkan Bullet Journal kalian. Kalian bisa menggabungkannya dengan Bujo sehari-hari atau bikin bujo khusus untuk blog kalian. Pilihan tetap ada ditangan kalian, saya mah apa atuh ?!?Hihihi..
Berikut ini juga ada beberapa ide lainnya (yang secara kebetulan ada yang saya terapkan pada Bujo saya dan ada yang gak) :
Notetaking on Bujo |
- Tracker Pageview / stats.
- Tracker Adsense.
- List Keyword idea yang bisa kalian gunakan untuk setiap postingan.
- List Ad units yang kalian miliki.
- List Blogger community yang kalian ikuti.
- Ide DIY project untuk blog kamu.
- Note tentang SEO.
- Jadwal postingan Komunitas yang kalian ikuti.
- Tata tertib Komunitas sebagai reminder.
- List Widget yang kalian miliki dan perlukan.
- List tentang email subscriber untuk newsletter.
- List tentang email dan password yang kalian miliki.
- List Kategori/Label yang kalian miliki sebagai panduan melabeli postingan
Jadwal postingan komunitas |
Dan masih banyak ide yang lainnya saya rasa. Hahhaha.. Saat ini hanya itu saja yang mampu saya berikan karena ide saya udah mentok gaes... Maafkeun ?!?
Bagi teman-teman Blogger yang bingung dan penasaran tentang apa sih Bullet Journal ?, Kalian bisa memulainya dari Postingan ini.
Baiklah... itu tadi ide Bullet Journal untuk para blogger kali ini, hihi.. kalian bisa menggunakan collection ideas yang sudah saya siapkan, atau membuat layout sendiri sesuai kebutuhan kalian. Terima kasih sudah mampir dan membaca blog ini. Semoga bermanfaat untuk kita semua. Jangan lupa subscribe untuk informasi terupdate lainnya.
(CREDIT PIC BY CANVA & EWAFEBRI)
Bagi teman-teman Blogger yang bingung dan penasaran tentang apa sih Bullet Journal ?, Kalian bisa memulainya dari Postingan ini.
BULLET JOURNAL SUPPLIES
Buat teman-teman yang penasaran tentang Essensial Bullet Journal Supplies yang saya gunakan (GR banget va..), kali ini saya menggunakan buku catatan atau notebook yang saya beli di Miniso. Ukuran buku adalah B6 (cocok untuk dibawa-bawa pergi nih), Terdapat Monthly log dan juga kertas bercorak kotak-kotak ( Grid ) yang bisa kita gunakan untuk catatan.
Sementara penanya, saya menggunakan Snowman Drawing Pen dan Sarasa (warna-warni) ukuran 0.5. Tapi jika kalian tidak punya, gak masalah. Kalian bisa menggunakan buku tulis biasa atau yang lainnya.
Kesimpulannya, sebenarnya ini.. hihi.. Masalah mau produktif atau gak, TIDAK ditentukan oleh Bullet Journal ! Tapi niat kita sendiri. Masalah Fokus atau Gak, Bullet Journal bisa menjadi solusinya (alat bantu). Hihihi..
Sementara penanya, saya menggunakan Snowman Drawing Pen dan Sarasa (warna-warni) ukuran 0.5. Tapi jika kalian tidak punya, gak masalah. Kalian bisa menggunakan buku tulis biasa atau yang lainnya.
Kesimpulannya, sebenarnya ini.. hihi.. Masalah mau produktif atau gak, TIDAK ditentukan oleh Bullet Journal ! Tapi niat kita sendiri. Masalah Fokus atau Gak, Bullet Journal bisa menjadi solusinya (alat bantu). Hihihi..
Baiklah... itu tadi ide Bullet Journal untuk para blogger kali ini, hihi.. kalian bisa menggunakan collection ideas yang sudah saya siapkan, atau membuat layout sendiri sesuai kebutuhan kalian. Terima kasih sudah mampir dan membaca blog ini. Semoga bermanfaat untuk kita semua. Jangan lupa subscribe untuk informasi terupdate lainnya.
(CREDIT PIC BY CANVA & EWAFEBRI)